Tips Mengatasi Baut Mulut Saat Bangun Tidur - Sejumlah orang menagalami mulut kering ketika bangun tidur di pagi hari. Meski bukan pertanda serius, namun mulut kering saat bangun tidur bisa terjadi karena gaya hidup yang kurang baik. Kondisi ini bisa membuat napas Anda bau. Jangan takut, ada cara gampang untuk mencegahnya.
Mulut kering atau xerostomia terjadi karena air liur pada selaput lendir yang melapisi mulut berkurang. Padahal, air liur sangat penting bagi kesehatan. Karena air liur dapat membantu pencernaan makanan, melindungi gigi dari pembusukan, membunuh bakteri dan kuman, dan membantu proses mengunyah dan menelan.
Mulut kering di pagi hari biasanya disebabkan oleh beberapa hal berikut ini:
1. Efek samping obat-obatan tertentu,
2. Disfungsional kelenjar ludah,
3. Alkohol dan kafein,
4. Kurangnya kelembaban dalam ruangan,
5. Terus menerus bernapas melalui mulut selama tidur.
Ini beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk mencegah mulut kering di pagi hari, menurut Livestrong:
1. Hindari makan makanan manis atau asam sebelum tidur,
2. Hindari berkumur dengan obat kumur yang mengandung alkohol,
3. Jangan merokok,
4. Jangan mengonsumsi minuman berkafein atau alkohol,
5. Minum banyak air sepanjang hari,
6. Jika Anda mengalami kesulitan dalam bernapas melalui hidung pada malam hari, cobalah menggunakan dekongestan untuk melonggarkan hidung.
Itulah tadi
Tips n Trik dan Info seputar
Tips Mengatasi Baut Mulut Saat Bangun Tidur kali ini. Semoga bisa bermanfaat buat anda. Silahkan tinggalkan komentar anda atau klik tombol "suka" dibawah ini jika artikel ini menarik menurut anda.
wonderfull to share with you